cincin kawin 3
Lihat Detail
cerita kocak + fotonya "kucing ane mabok"
Lihat Detail

cerita kocak + fotonya "kucing ane mabok"

cincin kawin depok
bermula keisengan si kucing ,

Pas salah satu temen ane mesen cincin kawin di salah satu pabrik cincin nikah terkenal di jakarta dan kita keliling mall kurang lebih 2 jam kaya abis tawap , itu juga baru pilang dari kantor , temen ane buka sepatunya depan rumah ane , yang ada kucing ane lagi santai di sampingnye .. ane secara iseng ngambil foto tindakan itu kucing kesayangan, 

ane taunya kalo kucing ane kebiasaan kalo ane pulang kantor langsung tidur di atas spatu ane , dan pada waktu itu ane cuma pake sendal dan temen ane yang pake sepatu ... paahnya itu sepatu bekas kena air hujan jadi demek demek dikit gitu deh..

ane gak usah pake panjang lebar liat aja deh kejadiannya pasti pemirsa bisa menyimpulkan sediri betapa menderitanya kucing ane setelah kena tamparan bantar genbang yang singgah di rumah ane ...


berlian terbesar di dunia
Lihat Detail

berlian terbesar di dunia

Tahukah Anda Intan dan Berlian? Intan adalah batuan mulia yang menjadi bahan dasar dari berlian, Jadi Intan masih berbentuk batu belum diolah, sedangkan berlian sudah diolah berbentuk berhiasan. Di bawah ini adalah
7 Berlian Terbesar di Dunia :

cincin kawin berlian

The Millennium Star secara internal maupun eksternal tanpa cacat berlian berbentuk buah pir (total 54 potongan). Dengan berat 203,04 karat itu adalah berlian terbear urutab 10 terbesar di dunia. Awalnya, batu intan berberat 777 karat itu ditemukan di distrik Mbuji-Mayi dari Zaire (Republik Demokratik Kongo) pada tahun 1990. Setelah 5 bulan mempelajari dan perencanaan pemotongan batu, diputuskan untuk memotong berlian kasar menjadi tiga bagian. Bintang Milenium adalah hasil dari bagian terbesar. Nilai batu belum terungkap tapi Bintang Milenium itu diasuransikan £ 100,000,000

wow anda bayangkan betapa besar kuasa allah atas semua yang di kehendaki jadi jangan pernah merasa kecil dengan melihat posisi dan kedudukan anda dimata manusia , karena kita hanya boleh merasa kecil  hanya dimata allah swt saja . karena dia yang memiliki semua itu


tips pilih pilih berlian
Lihat Detail

tips pilih pilih berlian

Berlian adalah lambang keabadian. Oleh karena itu tidak jarang pasangan calon pengantin akan memilih berlian sebagai pelengkap pada cincin nikah mereka. Saat pengantin menyatakan cinta mereka dalam ikatan pernikahan, saat itu juga mereka akan berharap dapat mengarungi kehidupan rumah tangga yang abadi. Dan serasa sangat ideal apabila harapan tersebut mereka ungkapkan dalam bentuk cincin kawin berlian yang melambangkan keabadian cinta mereka.

Ketika sepasang calon mempelai memutuskan untuk memilih cincin nikah yang dilengkapi dengan berlian, maka ada beberapa faktor utama yang harus diperhatikan. Cincin nikah berlian terbaik bukanlah berdasarkan modelnya saja, namun masih banyak hal yang harus diperhatikan. Untuk memilih cincin nikah berlian terbaik, sebaiknya calon pengantin mengikuti panduan berikut: Cari sebanyak mungkin informasi mengenai cincin nikah berlian terbaik. Mendatangi toko perhiasan dan langsung memilih cincin kawin berlian yang pertama menarik perhatian Anda adalah tindakan yang kurang bijaksana. Apabila Anda ingin memperoleh cincin nikah yang terbaik dengan dilengkapi batu berlian yang berharga cukup mahal, maka tentunya kualitas dari berlian tersebut menjadi titik penting dalam pemilihan.Mengumpulkan dulu sebanyak mungkin informasi mengenai cincin kawin berlian melalui berbagai majalah, pameran atau media internet merupakan langkah yang tepat. Anda dapat memperoleh berbagai pengetahuan tentang model, logam atau berlian serta trend cincin nikah berlian yang sedang populer saat ini sebagai bahan pertimbangan.cincin nikah berlian Pilihlah toko perhiasan yang dapat dipercaya. Jika cincin nikah yang Anda pilih dilengkapi dengan berlian, maka sepertinya Anda perlu mencari toko perhiasan yang sudah terbukti kredibilitasnya. Toko perhiasan yang dapat dipercaya umumnya akan menyertakan sertifikat berlian dari laboratorium berlian terkemuka seperti EGL Asia pada setiap pembelian perhiasan yang dilengkapi batu mahal tersebut.Jika memiliki sertifikat berlian, maka Anda dapat mengetahui sejumlah informasi mengenai berlian yang ada di cincin nikah Anda. Beberapa detil informasi yang tertulis termasuk asal usul berlian dan karakteristiknya serta beberapa cacat pada berlian tersebut, jika ada. Apabila Anda tidak memiliki toko perhiasan langganan, tidak ada salahnya untuk mencari berbagai rekomendasi melalui orangtua, keluarga atau sahabat. Dengan demikian Anda dapat terhindar dari toko perhiasan yang menjual barang dengan kualitas jauh lebih rendah dibandingkan harga yang ditawarkan. Harga yang mahal belum tentu gambaran dari cincin nikah yang sempurna. Ingatlah, membeli cincin nikah berlian yang termahal tidak sama dengan membeli cincin nikah berlian yang ideal. Sebaiknya Anda mencari toko perhiasan yang mau memberi penjelasan secara baik mengenai cincin nikah berlian yang dijualnya tanpa memaksakan untuk Anda membeli yang termahal. Jangan lupa, pikirkan anggaran Anda saat memilih cincin nikah.Karena pada umumnya cincin nikah berlian dijual dengan harga yang cukup mahal, maka tidak ada salahnya jika sebelum memilih Anda memberitahukan rentang harga yang Anda inginkan kepada karyawan toko perhiasan. Hal ini akan menghindarkan kekecewaan yang timbul saat Anda memilih dan sudah sangat cocok dengan satu model cincin nikah berlian, namun memiliki harga yang tidak terjangkau. Sebaiknya pemilihan model cincin nikah dilakukan pasangan calon pengantin secara bersama-sama. Seringkali pria dan wanita memiliki perbedaan selera. Khusus untuk memilih cincin nikah, sebaiknya sepasang calon pengantin melakukannya bersama-sama. Apalagi cincin nikah ini akan digunakan oleh keduanya dalam jangka waktu lama.Model cincin nikah yang dilengkapi berlian biasanya dilihat berdasarkan bentuk berliannya sendiri. Umumnya bentuk berlian yang dipilih untuk cincin nikah adalah round diamond. Namun beberapa potongan yang unik juga dapat menambah keanggunan cincin nikah Anda seperti princess-cut diamond dan emerald-cut diamond. Perhatikan kepraktisan saat memakai cincin nikah dengan berlian. Mengenakan cincin nikah yang dilengkapi dengan berlian berukuran besar memang akan meningkatkan gengsi. Namun perlu diingat bahwa cincin nikah bukanlah cincin yang hanya dipakai dalam suatu pesta atau acara khusus. Cincin nikah berlian yang Anda pilih akan dikenakan hampir setiap waktu. Oleh karena itu nilai praktis saat menggunakan cincin nikah menjadi salah satu faktor utama saat memilih.Bagi calon pasangan pengantin yang menggemari kegiatan diluar ruangan atau petualangan, sebaiknya memilih cincin nikah yang terbuat dari bahan logam yang lebih kokoh dan tidak mudah tergores, seperti platinum atau emas. Sebaiknya juga jangan memilih cincin nikah yang dilengkapi dengan berlian berukuran besar dengan posisi dibagian atas cincin. Hal ini akan membuat Anda tidak dapat bergerak bebas. Tambah pengetahuan Anda tentang berlian. Saat memutuskan untuk membeli cincin nikah yang dilengkapi dengan berlian, Anda sebaiknya menambahkan pengetahuan mengenai berlian terbaik. Ada
4 kategori yang dapat diperhatikan untuk memilih berlian yang paling baik yang kenal dengan sebutan 4C: 

Carat ; yaitu ukuran besar dari berlian 
Clarity ; kejernihan dari berlian akan menjadi patokan dari kualitas berlian tersebut. 
Colour ; berlian yang bermutu adalah berlian yang tidak berwarna (bening). Namun adapula berlian yang memang memiliki warna tertentu seperti berlian merah muda yang akan dianggap unik dan memiliki nilai tinggi. 
Cut ; cara potong berlian juga menentukan nilai berlian tersebut. 

Cobalah dulu untuk mengenakan cincin nikah berlian pilihan Anda sebelum membelinya. Cincin nikah berlian yang terlihat menarik di etalase toko belum tentu yang terbaik saat dikenakan di jari Anda. Sebaiknya sepasang calon pengantin mencoba terlebih dahulu cincin nikah mereka sebelum memutuskan untuk membelinya. Asuransikan cincin nikah berlian Anda Khususnya bagi calon pengantin yang memutuskan membeli cincin nikah dengan berlian yang berukuran besar, otomatis merupakan perhiasan yang berharga mahal, tidak ada salahnya untuk mengasuransikannya. Langkah tersebut akan membuat Anda merasa lebih tenang dan nyaman saat memakainya

cincin kawin berlian